RIBUAN MASYARAKAT MEMADATI MALAM PUNCAK FESTIVAL KEPEMUDAAN DAN UMKM TAHUN 2025
Senin, 03 November 2025, 16:09:17 | Dibaca: 41
Ribuan masyrakat Kota Medan memadati malam puncak Festival Kreatifitas Pemuda dan UMKM Kota Medan Tahun 2025 dalam rangka memeriahkan Hari Sumpah Pemuda Ke - 97 di Lapangan Barasokai Jalan Rahmadsyah Medan Area, Sabtu (1/11/2025).
Wali Kota Medan Rico Tri Putra Bayu Waas diwakili oleh Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Kota Medan T Chairuniza didampingi Camat Medan Area Sutan Fauzi Arif Lubis menghadiri malam puncak sekaligus menutup Festival Kreatifitas Pemuda dan UMKM tahun 2025 yang telah berlangsung dua hari.
Dalam sambutannya, "Kadispora Medan T Chairuniza menyampaikan selama dua hari sebanyak 50 stand bazzar UMKM perputaran ekonomi dan hasil penjualan para pelaku UMKM kurang lebih sekitar 63,5juta ruipah. Hal ini sangat positif tentunya, kita berharap kedepannya kegiatan seperti ini bisa dilaksanakan lagi tahun depan dengan kolaborasi dengan stakeholder terkait."
Pada kesempatan ini juga Kadispora Medan T Chairuniza juga menyerahkan hadiah kepada para pemenang Dekorasi Stand UMKM yang unik dan Kreatif. Tentunya acara ini dihibur dengan penampilan Joker Medan dan Artis Ibukota Rezcky Purba ex vocalis The Titans.